Jika Tak Diakomodir APBD, Ketua DPRD Kota Bima - MetroNTB.net

Jika Tak Diakomodir APBD, Ketua DPRD Kota Bima

Metrontb.net - Ketua DPRD Kota Bima Alfian Indrawirawan melakukan reses di Kampung Sigi, Kelurahan Paruga, Kota Bima, Kamis (10/2/2022). Di sana, dia banyak menyerap keluhan dan harapan warga. Di antaranya, permintaan pembangunan talud dan drainase di pingir sungai lingkungan setempat. Sebab, wilayah tersebut menjadi langganan banjir akibat luapan Sungai Padolo.

Alfian berjanji akan mengupayakan pembangunan talud dan drainase. Dia akan meminta khusus kepada tim anggaran untuk diprogramkan melalui APBD Perubahan. Bahkan dia berjanji akan memita langsung kepada Wali Kota Bima agar dialokasikan anggaran untuk talud dan drainase tidak bisa, Alfian akan membangun talud dengan uangnnya sendiri. “Kalau tidak bisa masuk dalam anggaran daerah, saya akan bangun dengan uang sendiri,” tegas Ketua DPD II Golkar Kota Bima ini.

Alfian juga menanggapi permintaan warga untuk dibelikan terop, kursi, mesin pompa air, dan lainnya. Dia akan berusaha memenuhi apa yang menjadi permintaan warga tersebut.

“Kalau urusan barang-barang yang dibeli seperti itu gampang, pasti bisa kok,” tuturnya.

Dalam reses itu, Alfian berpesan kepada warga agar mengawasi anak-anak. Terutama dari ancaman narkoba. Karena hampir setiap hari selalu penangkapan warga terkait kasus narkoba. “Narkoba tidak bisa ditangani pemerintah saja, perlu peran aktif seluruh warga untuk menekan,” kata dia.

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda